Pages

Wednesday 6 January 2010

Tas Dari Tempurung Kelapa Kualitas Ekspor

Seorang pengrajin di Lamongan mampu menyulap tempurung kelapa menjadi tas dengan kualitas ekspor. Kini perajin yang sudah menekuni usaha sejak sepuluh tahun ini memadukan antara tempurung kelapa dengan kain batik. Paduan tersebut menghasilkan karya-karya yang cukup eksotis.



Membuat tas menjadi usaha di keluarga Bambang Sugirawan sejak turun-temurun. sejak sepuluh tahun terakhir, ia memulai membuat tas dari tempurung kelapa dan eksis hingga saat ini.

Tempurung kelapa ia pilih sebagai bahan utama tas karena selain mudah di dapat, tempurung kelapa juga memiliki nilai lebih dibanding dengan bahan lainnya. diantaranya adalah kuat dan memiliki tekstur yang menawan.

Untuk membuat tas berbahan tempurung kelapa ini tidaklah mudah. pertama tempurung dibentuk mirip kancing baju dengan berbagai ukuran. kemudian tempurung yang sudah terbentuk dilem pada kain dan disulam hingga membentuk satu kesatuan.

Agar lebih terkesan tradisional dan eksotis. tas tempurung kelapa tersebut dipadu dengan kain tradisonal. yakni kain batik yang menjadi kebanggan bangsa.

Inovasinya membuat tas tempurung kelapa dipadu dengan kain batik ini cukup berhasil. buktinya, bambang kini kebanjiran order tak hanya dari dalam negeri melainkan dari luar negeri.

"Negara-negara yang menjadi tujuan ekspor saat ini antara lain meksiko, jamaika, iran dan juga negara tetangga malaysia". Ujar Bambang.

Dibantu lebih dari 40 karyawannya, bambang mampu menghasilkan 400 hingga 500 unit tas per bulan. dengan jumlah tersebut, omzet penjualan tas tersebut mencapai 20 hingga 30 juta pe bulan.

Harga satu unit tas ini beragam, mulai dari 20.000 rupiah hingga 130.000 rupiah per unitnya. harga bergantung pada ukuran dan tingkat kerumitan pengerjaan.

1 comments:

  1. mau liat barangnya doong..coz aku suka banget dengan krajinan yang satu ini!!!!!!!!

    ReplyDelete