Pages

Saturday 30 January 2010

Hujan Deras, Atap SMKN 2 Roboh

Atap tiga ruang kelas SMK Negeri 2 Lamongan kemarin ambruk. Diduga ambruknya atap bangunan tersebut, akibat jeleknya konstruksi bangunan sehingga tidak mampu menahan beban saat hujan deras. Beruntung saat kejadian siswa sedang libur sehingga tidak ada korban.

Atap tiga ruang kelas ini roboh setelah diguyur hujan deras selama beberapa jam. diduga konstruksi atap tidak kokoh sehingga tidak mampu menahan berat saat hujan deras.

Atap bangunan ini terbuat dari aluminium yang tipis, sementara gentingnya sangat tebal. selain merontokkan bahan-bahan almunium, sejumlah bangunan penyangga juga patah akibat kelebihan beban. padahal ruang kelas yang roboh ini baru saja dibangun dan mulai digunakan sejak setahun terakhir.

Beruntung saat peristiwa tersebut terjadi, siswa SMK negeri 2 sedang libur sehingga tidak ada korban dalam musibah tersebut. Kepala sekolah SMK negeri dua lamongan, Marhaban, enggan untuk memberikan keterangan terkait robohnya atap ruang sekolah yang biasa digunakan oleh siswa kelas satu dan dua tersebut.

Sejumlah pekerja masih membersihkan puing-puing bangunan. selain mengalami kerugian akibat ruang kelas tidak bisa digunakan untuk kehiatan belajar-mengajar. pihak sekolah juga mengalami kerugian materi lebih dari seratus juta rupiah.


0 comments:

Post a Comment