Dari sekian kali gelaran sepeda santai atau fun bike di Lamongan, baru kali ini ada gelaran yang hadiah utamanya sebuah mobil. Mungkin Karena itu pula, Fun Bike Hari Jadi Lamongan (HJL) ke 440 kali ini diikuti sekitar 6000 peserta yang berasal dari berbagai kabupaten/kota di Jawa dan Bali.
Jalanan di sekitar depan Pendopo Lokatantra Lamongan yang menjadi lokasi start memang terlihat dipenuhi kendaraan roda empat dari berbagai daerah. Seperti terbaca dari kode nomor kendaraan bukan hanya berkode L (Surabaya) atau W (gresik), tapi juga ada dengan kode AG, K, N bahkan B. Ketua Panitia Fun Bike HJL 440 Luluk Humam dalam keterangannya sampaikan, fun bike kali ini tidak hanya diikuti peserta dari kabupaten dan kota di Jawa Timur. Tapi juga diikuti peserta dari Jawa Tengah, Jawa Barat dan Bali.
“Dari Jawa Timur diantaranya diikuti peserta dari Pamekasan, Bangkalan dan Sampang. Juga ada dari Gresik, Jombang, Malang, Pacitan, Mojokerto, Sidoarjo dan Kediri. Kemudian ada juga dari Kabupaten/Kota di Jawa Tengah seperti Jepara, Pati, Ungaran, Boyolali, Solo, Temanggung, Kudus dan Sragen. Selain itu juga ada peserta dari Kabupaten Subang/Jawa Barat dan Denpasar/Bali, “ terang dia, Minggu (31/5).
Diterangkan Humam, ada dua pilihan rute fun bike. Yakni rute on road diperuntukkan bagi peserta yang ingin bersepeda dengan santai dengan medan yang mudah dilalui. Kemudian ada rute of road yang diperuntukkan bagai peserta yang menyukai medan jelajah penuh tantangan (single track). “Di rute of road ini peserta akan menyusuri hutan, waduk, jalan naik turun, terjal dan bergelombang, “ujar dia.
Dalam fun bike tersebut, setelah mengibarkan bendera start dimulainya gelaran kegiata, Bupati Lamongan Masfuk bersama Wakil Bupati Tsalits Fahami dan Sekkab Fadeli juga turut mengayuh sepeda. Anggota muspida seperti Komandan Kodim 0812 Lamongan Letkol Arh Priyanto, Ketua DPRD Makin Abbas dan Kajari Mudjiharti juga tidak ketinggalan.
Selain hadiah utama sebuah mobil, panitia juga menyediakn beberapa hadiah lainnya. Seperti dua unit sepeda motor, sepuluh unit sepeda gunung serta ratusan doorprize. Sementara di pelataran alun-alun Kota Lamongan, panitia menggelar atraksi BMX rider.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment