pedagang pasar babat lamongan, senin siang mulai menyiapkan bambu runcing sebagai bentuk penolakan mereka terhadap penggusuran pasar. upaya ini merupakan usaha terakhir mereka untuk bertahan di pasar tradisional yang akan digusur pemerintah daerah setempat pada 9 november mendatang.
puluhan pedagang pasar tradisional babat ini, memamerkan bambu runcing yang sudah mereka buat sejak beberapa hari terakhir. selain itu mereka juga memampang poster penolakan terhadap penggusuran pasar.”bamboo runcing ini untuk melawan yang mau menggusur mas”, ujar narti, salah seorang pedagang sayur.
rencananya, bambu runcing tersebut akan mereka jadikan senjata perlawanan terhadap rencana pemerintah kabupaten lamongan yang akan melakukan penggusuran pasar pada tanggal 9 november mendatang.
pemerintah daerah lamongan sendiri akan mengusur pasar tradisioanal kemudian akan dibangun pasar moderen babat. agara tetap bisa berdagang, pemerintah daerah setempat telah menyiapkan pasar agrobis bagi para pedagang selama proses pembangunan berlangsung.
namun upaya pemerintah ditolak dengan dalih harga kios di pasar agrobis terlalu mahal dan tidak terjangkau pedagang kecil. sementara pemkab lamongan memberikan batas akhir relokasi bagi para pedagang hingga tanggal empat november mendatang.
menurut para pedagang, selama ini pemerintah tidak pernah berunding dengan para pedagang terkait rencana pembangunan pasar ini. mereka berharap agar pemerintah memberikan solusi terbaik bagi para pedagang sebelum proses penggusuran dimulai.
Monday, 1 November 2010
Subscribe to:
Posts (Atom)